6 Contoh Penggunaan Instagram API untuk Bisnis

Instagram API
Sumber : freepik.com

Instagram merupakan salah satu platform terbaik bagi bisnis untuk menjual produk atau layanan. Fitur utama Instagram untuk berbagi foto dan video telah menjadikannya platform yang paling banyak digunakan untuk berbelanja. Ditambah dengan adanya Instagram API menjadikan platform ini lebih dari sekedar membangun merek bisnis, tetapi juga meningkatkan pengalaman pelanggan.

Instagram memiliki banyak Application Programming Interface atau API yang memungkinkan aplikasi lain (pihak ketiga) menggunakan interface Instagram untuk bisnis. API Instagram memungkinkan Anda mengelola pengalaman pengguna dengan cara yang lebih canggih. Dengan akses ke API Instagram, Anda dapat melacak tagar, melihat kinerja akun Instagram Business Anda, mengumpulkan data untuk mengetahui sikap audiens terhadap merek Anda, dan masih banyak lagi.

Jika Anda telah menggunakannya di akun bisnis Anda, Anda dapat memperoleh kontrol penuh atas interaksi pelanggan, mempublikasikan konten pilihan, menangani komentar, dan memeriksa wawasan secara terperinci. Anda juga bisa menggunakannya untuk meningkatkan keterlibatan dengan pelanggan dan mengembangkan merek Anda yang selaras dengan target bisnis. Misalnya, Anda mendapatkan data mendalam yang signifikan mengenai kinerja konten Anda di Instagram. Data inilah yang akan membantu Anda menemukan tren perilaku pelanggan dan kemudian menyusun langkah strategi yang sesuai.

Sumber : freepik.com

Dibawah ini kami akan membahas beberapa contoh umum dan kasus penggunaan API Instagram untuk bisnis.

1. Otomatisasi layanan pelanggan

API Instagram Messaging memungkinkan Anda untuk mengotomatisasi layanan pelanggan bisnis Anda. Tanpa masuk ke aplikasi Anda bisa menanggapi komentar dan membalas DM. Tidak hanya itu, Anda dapat mengotomatiskan seluruh proses untuk merespon pelanggan dengan cepat dan akurat. Dengan mengintegrasikan Instagram Messaging API dengan platform percakapan AI, Anda dapat membalas hingga 80% pertanyaan pelanggan melalui chatbot. Dengan ini, bisnis Anda dapat menangani pelanggan dengan cepat dan tanpa batas waktu. Hal ini akan meningkatkan produktivitas dan mengurangi biaya operasional.

2. Instagram API untuk jadwal postingan

Instagram memungkinkan penerbitan konten dengan API Graph Instagram. Hal ini membantu bisnis mengelola kehadiran mereka di platform secara lebih efektif dan organik. Anda bisa menjadwalkan postingan, melihat postingan yang telah ditandai, dan melihat profil bisnis lainnya. Dengan API, bisnis Anda dapat menjadwalkan dan memosting foto atau video di akun bisnis. Meskipun fitur ini dibatasi hanya 25 posting dalam 24 jam, fitur ini mungkin masih merupakan salah satu fitur terbaik.

3. Melacak kinerja bisnis

Dengan API Instagram, Anda dapat menemukan informasi tentang kinerja postingan Anda, dimana Anda melakukannya dengan baik, dan dimana Anda harus melakukan peningkatan. Fitur ini memungkinkan Anda mengambil informasi tentang demografi, data tagar, mention dari dari pengikut Anda. Misalnya, Anda menawarkan produk atau layanan pada Instagram, Anda bisa melihat bagaimana orang menggunakan produk itu dan apa yang mereka katakan tentang produk Anda. Berdasarkan data itulah, Anda bisa mendapatkan ide yang lebih baik untuk memasarkan produk atau layanan. Jika Anda melihat pola negative, Anda bisa menggunakan informasi itu untuk mengedukasi pengguna dan meningkatkan pengalaman pelanggan mereka.

4. Penggunaan data untuk bukti sosial

Tagar memiliki tempat yang penting di Instagram. API Instagram dapat melacak mention, menemukan kinerja tagar tertentu, dan menarik gambar dari tagar tertentu. Informasi tersebut dapat berupa tingkat keterlibatan pada postingan atau jumlah pengikut. Anda kemudian dapat membagikan informasi ini dan mempostingnya di halaman Instagram atau situs web dan menggunakannya sebagai bukti sosial. Jika Anda menggunakan API Graph Instagram, Anda bisa menggunakannya untuk mendapatkan data serupa tentang pesaing untuk melakukan analisis dan meningkatkan rencana pemasaran bisnis dengan lebih baik.

5. Pengalaman pelanggan yang lebih baik

Dengan adanya API Messaging Instagram, bisnis dapat meningkatkan pengalaman belanja pelanggan dengan lebih baik. Fitur seperti Quick Replies, Ice Breakers, dan Product Templates, membantu Anda mengotomatiskan proses berbagi lebih banyak informasi dengan pelanggan dan menjawab pertanyaan mereka. Dengan perpesanan yang interaktif dan format multimedia baru, pelanggan dapat menemukan semua informasi relevan dari aplikasi Instagram dan tidak perlu berpindah platform lain.

6. Identifikasi tren untuk membangun kampanye

Sebelum memulai kampanye baru, penting untuk memahami apa yang sedang tren. Misalnya, jika Anda ingin menargetkan wilayah baru, Anda harus tahu apa yang sedang dibicarakan orang-orang dalam geografi tersebut. Disinilah API Instagram membantu Anda. API Graph Instagram dapat menarik konten paling populer dalam geografi tertentu, kelompok usia, jenis kelamin, dan lainnya. Dengan ini, Anda dapat mengidentifikasi tren dan membangun kampanye untuk melihat keterlibatan yang lebih tinggi.

Dengan basis pengguna yang sangat besar, Instagram dikenal sebagai platform yang tidak boleh diabaikan oleh para pebisnis. API Instagram membantu bisnis Anda memperluas jangkauan dan meningkatkan keterlibatan dengan pengguna.

Dengan kemajuan API juga bisnis bisa menjangkau level tinggi dalam bidang pemasaran dan layanan pelanggan. Apakah Anda siap untuk membangun customer experience yang menyenangkan? Qiscus dapat membantu Anda menemukan praktik terbaik dalam melakukannya dan memberi Anda solusi yang tepat. Hubungi kami untuk mempelajari lebih lanjut!

You May Also Like