7 Fitur Utama Messenger API for Intagram untuk Bisnis Anda

Fitur Instagram API

Berbisnis di Instagram semakin booming. Hal ini dibuktikan dengan jumlah pengguna aktif mencapai satu miliar setiap bulan, dan berdasarkan data yang dilansir dari Instagram, sebanyak 150 juta penggunanya melakukan percakapan dengan bisnis setiap bulannya.

Mulai dari meningkatkan keterlibatan pengguna, meningkatkan brand awareness sampai dengan memberikan customer experience (CX) terbaik pada customer’s journey, terhubung dengan konsumen melalui Instagram Direct Message menjadi sangat penting untuk mempertahankan dan menarik pelanggan.

Instagram: Membuka Luas Kesempatan untuk Bisnis Anda

Bagi berbagai ukuran dan jenis bisnis, Instagram menjadi platform yang menawarkan fitur-fitur untuk mendukung bisnis dalam memasarkan dan menjual produk Anda secara langsung kepada konsumen. Didukung dengan fitur yang telah ada saat ini, Instagram juga memberikan cara untuk bisnis Anda memperluas jangkauan pelanggan dan meningkatkan penjualan.

Dilansir dari Instagram, 2 dari 3 orang konsumen menyatakan bahwa mereka berinteraksi dengan bisnis melalui Instagram. Tidak hanya itu, sebanyak 72% konsumen juga membeli produk yang mereka lihat di Instagram. Ini artinya, konsumen bisnis Anda berada di Instagram dan bisnis Anda memiliki kesempatan untuk terhubung dengan mereka di sana.

Messenger API for Instagram: Fitur Baru Instagram sebagai Solusi Komunikasi Bisnis

Merilis Messenger API for Instagram pada tahun 2021, Instagram semakin membuka luas kesempatan untuk bisnis dalam menciptakan komunikasi yang efektif dan efisien. API sendiri merupakan kependekan dari Application Programming Interface, berisi serangkaian kode, API Instagram dapat diintegrasikan dengan perangkat lunak tertentu untuk terhubung dengan Instagram.

Messenger API for Instagram dapat berguna bagi bisnis untuk menciptakan customer experience yang baik, karena sifatnya yang fleksibel, maka Messenger API for Instagram dapat diintegrasikan dengan multichannel. Integrasi Messenger API for Instagram dengan multichannel membantu bisnis untuk menghemat waktu dalam membalas pesan konsumen karena dapat diakses dalam satu dashboard.

Apa Saja Fitur Menarik dari Messenger API for Instagram?

  1. Fitur Private Replies
image.png
Facebook for Developers

Fitur private reply memungkinkan bisnis membalas komentar pada unggahan mereka melalui Instagram direct message. Private reply hanya dapat dikirimkan oleh human agent dalam jangka waktu 7 hari setelah komentar dikirimkan oleh konsumen

2. Fitur Quick Reply

Facebook for Developers
Facebook for Developers

Konsumen dapat mengirimkan pesan kepada bisnis melalui melalui buttons yang tersedia pada jendela percakapan. Dengan jumlah maksimal 13 quick replies, dan maksimal 20 karakter sebelum pesan terpotong

3. Fitur Ice Breaker API

image_from_ios.png
Facebook for Developers

Memungkinkan konsumen memulai percakapan dengan bisnis melalui daftar pertanyaan yang sering ditanyakan dengan jumlah maksimal 4 pertanyaan umum

4. Fitur Generic Template

image.png
Facebook for Developers

Merupakan pesan terstruktur yang dapat berupa carousel yang dapat digeser secara horizontal, masing-masing terdiri atas gambar, teks atau buttons

5. Fitur Product Template

image.png
Facebook for Developers

Dengan fitur ini memungkinkan bisnis mengirimkan keterangan produk yang telah diunggah di katalog Facebook. Detail produk berupa nama produk, gambar, dan harga yang diambil secara otomatis dari katalog

6. Berkirim Pesan

Seperti fitur pesan pada Instagram reguler, fitur berkirim pesan juga terdapat di Messenger API for Instagram. Jenis pesan tidak terstruktur dapat dikirim dengan fitur ini termasuk teks, gambar dan video.

7. Story Mentions

Akun Instagram bisnis akan mendapatkan pemberitahuan ketika ada konsumen yang menyebutkannya di dalam Instagram Story. Ketika ini terjadi, akun Instagram bisnis akan menerima pesan di kotak masuk yang merujuk pada Instagram Story yang diunggah konsumen.

Optimalkan Fitur Messenger API for Instagram untuk Bisnis Anda bersama Qiscus

Sebagai pemilik bisnis, penting bagi Anda untuk mempermudah konsumen agar selalu dapat terhubung dengan Anda di Instagram. Mengelola pesan secara langsung di aplikasi Instagram dapat memakan banyak waktu, sehingga bisnis Anda tidak dapat memberikan CX (customer experience) yang positif dan responsif.

Qiscus hadir sebagai layanan multichannel chat untuk membantu bisnis Anda menciptakan CX yang positif dan responsif dengan memungkinkan Anda mengelola pesan Instagram dalam satu dashboard. Tingkatkan penjualan Anda bersama Qiscus di sini.

You May Also Like