5 Fungsi WhatsApp Business API untuk Bisnis

Sebenarnya apa fungsi WhatsApp Business API? Anda pasti bertanya-tanya semenjak banyaknya ulasan mengenai WhatsApp Business API. Fungsi utamanya tentunya membantu Anda untuk menjangkau lebih banyak pelanggan secara efektif dan efisien.

WhatsApp merupakan aplikasi pesan instan dengan pengguna terbanyak di seluruh dunia. Bisa dikatakan jika WhatsApp adalah aplikasi paling cocok untuk menjangkau seluruh pelanggan layanan Anda. Akan menjadi keuntungan tersendiri, jika Anda sudah menyadari betapa pentingnya WhatsApp untuk menjaga pelanggan Anda.

Jika belum, ada baiknya Anda mengenal WhatsApp Business API terlebih dahulu beserta dengan lima fungsi penting di dalamnya.

Apa itu WhatsApp Business API

WhatsApp Business API diluncurkan oleh Facebook pada tahun 2018 yang mempermudah pemilik bisnis seperti Anda untuk mengirimkan dan menerima pesan tanpa batas. WhatsApp Business API memungkinkan Anda untuk mengirimkan pesan yang lebih interaktif kepada pelanggan tanpa batas waktu. Di mana Anda bisa membuat template pesan yang lebih personal kepada pelanggan melalui dashboard Omnichannel.

WhatsApp Business API merupakan solusi berbayar yang harus Anda gunakan. Mengapa? WhatsApp Business API bisa memenuhi segala bentuk kebutuhan komunikasi Anda kepada pelanggan. Di sisi lain, untuk memaksimalkan fungsinya Anda juga bisa melakukan kostumisasi fitur menyesuaikan kebutuhan komunikasi bisnis Anda. Hal ini akan menjadi sebanding jika Anda berhasil memaksimalkan fitur dan fungsi utamanya. Petumbuhan pengguna layanan Anda dan pertumbuhan jumlah klien ada di depan mata.

Apa fungsi WhatsApp Business API?

Ini merupakan pertanyaan yang ada di benak Anda ketika mendengar WhatsApp Business API. Jika Anda pemilik bisnis dengan skala besar dan memiliki lebih dari 500 pengguna aktif, baiknya Anda mulai beralih menggunakan WhatsApp Business API. Namun, kami memahami Anda memerlukan pengetahuan lebih mengenai WhatsApp Business API untuk nantinya menjadi bahan pertimbangan. Untuk itu, mari kami bantu untuk membedah satu per satu fungsi dari WhatsApp Business API sebagai berikut.

1. Kelola Percakapan dari 20 Channel

Ketika Anda memutuskan untuk menggunakan berbagai media promosi dan media penjualan, sudah dipastikan Anda memiliki banyak pesan yang harus direspon. Merespon satu per satu pesan dari media yang Anda gunakan menjadi kurang efektif ketika ada banyak hal penting yang harus dilakukan. Apalagi jumlah agen customer service yang Anda kurang memadai.

Dengan menggunakan WhatsApp Business API, Anda akan mendapatkan akses ke dashboard omnichannel. Di sana, Anda bisa merespon semua pesan yang masuk dari berbagai saluran atau media dalam satu platform tanpa terkecuali. Baik dari Instagram, Facebook dan marketplace dapat terpantau melalui satu platform saja.

Dengan adanya dashboard omnichannel, segala menjadi terasa mudah. Ikatan dan kualitas komunikasi ke pelanggan menjadi erat. Rasa percaya pelanggan kepada produk dan layanan Anda pun menjadi bertambah.

2. Lead Generation

Seberapa banyak chat prospek bisnis atau lead sales yang belum Anda balas dalam satu hari? Berapa jumlah tranksaksi yang hilang karena pesan yang belum terbalas? Jangan mengabaikan satupun pesan dari calon klien ataupun pelanggan. Karena prospek bisnis yang bagus bisa datang dari sebuah percakapan.

WhatsApp Business API membantu Anda untuk menjaga lead sales yang masuk. Dengan fitur pesan otomatis, komunikasi Anda dengan pelanggan dan calon klien akan terus terjaga. Hingga akhirnya prospek bisnis yang Anda dapatkan bisa diteruskan kepada tim sales untuk direspon lebih lanjut.

BACA JUGA: Melihat Kelebihan dan Kekurangan WhatsApp Business

3. Tingkatkan Konversi Penjualan

WhatsApp Business API memungkinkan Anda untuk merespon pesan yang masuk dari semua saluran penjualan dalam satu platform. Hal ini tentunya berbanding lurus dengan penjualan produk Anda setiap harinya. Semakin banyak pesan yang direspon semakin banyak pula kemungkinan pelanggan untuk membeli produk Anda.

Di mana semua pertanyaan pelanggan mengenai produk terjawab dengan baik, kebutuhan promosi terpenuhi, hingga akhirnya pelanggan semakin yakin untuk membeli produk Anda. Dengan begitu, WhatsApp Business API memiliki peran penting untuk meningkatkan penjualan.

4. Layanan Pelanggan yang Baik dan Cepat

WhatsApp Business API memungkinkan Anda mengirimkan pesan yang lebih personal kepada banyak pelanggan. Di mana pelanggan akan merasa lebih diperhatikan. Ditambah dashboard omnichannel yang memiliki fitur alokasi agen otomatis. Di mana pesan yang masuk ke dashboard akan dibagi kepada agen-agen customer service secara otomatis. Sehingga tidak ada istilah penumpukan pesan dan pesan terabaikan.

Anda bisa membalas pesan lebih cepat, dan semakin banyak masalah atau komplain pelanggan yang teratasi dengan cepat. Sehingga performa layanan pelanggan Anda pun bisa naik dan menghasilan konversi sales yang signifikan.

5. Integrasi dengan Banyak Sistem

Jika Anda menyimak dari awal, Anda pasti sudah tahu jika WhatsApp Business bisa diintegrasikan dengan berbagai media atau pun marketplace. Selain dua jenis platform tersebut, WhatsApp Business API juga bisa diintegrasikan dengan CRM, chatbot, ticketing, dan aplikasi yang Anda butuhkan. Sehingga percakapan dengan pelanggan pun lebih efektif dan efisien.

Selain itu tracking data lead sales dan performance team pun lebih terukur. Ditambah dashboard omnichannel miliki fitur performance analytic yang memudahkan Anda untuk memantau performa layanan pelanggan.

Beralih ke WhatsApp Business API Sekarang Juga

Senang bisa membantu Anda untuk memahami apa itu WhatsApp Business API serta fungsi dari WhatsApp Business API. Kami berharap ulasan ini bisa menjadi bahan pertimbangan Anda untuk beralih ke WhatsApp Business API. Jika ulasan ini terasa belum lengkap, Anda bisa mempelajarinya lebih dalam di sini.

Jika terasa masih membingungkan, Anda juga bisa menghubungi Qiscus sebagai partner resmi WhatsApp Business API di Indonesia. Qiscus akan membantu untuk mengidentifikasi kebutuhan Anda. Selain itu, Qiscus juga menyediakan layanan after sales yang bisa selalu Anda hubungi jika setelah implementasi ada hal yang perlu ditanyakan atau dikembangkan. Hubungi Qiscus untuk beralih ke WhatsApp Business API di sini.

You May Also Like