Penting Diketahui, Ini Perbedaan Consumer dan Customer

perbedaan consumer dan customer
Sumber : freepik.com/roshka__nasty

Pernahkan Anda mendapati kebingungan untuk menyebut target pasar dari perusahaan Anda? Mulai dari istilah konsumen, pelanggan, hingga klien juga kerap digunakan. Mungkin Anda seringkali menggunakan semua istilah yang ada secara bercampuran. Jika diartikan secara bahasa, consumer dan customer memiliki makna yang hampir sama, yaitu konsumen dan pelanggan. Padahal keduanya istilah tersebut memiliki pengertian dan pendekatan yang berbeda. Hal ini bisa jadi bukan hal yang terlalu penting dalam dunia bisnis. Namun akan menjadi hal yang penting saat Anda melakukan presentasi kepada investor hingga kepada target pasar Anda itu sendiri. Bahkan hal yang terlihat sepele seperti ini juga akan memengaruhi strategi pemasaran Anda lho. Berikut ini adalah perbedaan consumer dan customer yang penting untuk diketahui.

Consumer

Consumer merupakan kata dari bahasa Inggris yang berarti “konsumen”. Konsumen adalah pribadi, baik individu maupun kelompok tertentu, yang membeli atau mengakses produk untuk digunakan sendiri. Produk dalam hal ini juga tidak hanya terbatas pada barang saja, namun juga layanan atau jasa. Dalam dunia pemasaran, konsumen juga dapat diartikan sebagai penerima pesan iklan.

Jika melihat dari Undang-Undang nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen, konsumen adalah setiap orang pemakai barang dan/atau jasa yang tersedia dalam masyarakat, baik bagi kepentingan sendiri, keluarga, orang lain, maupun makhluk hidup lain dan tidak untuk diperdagangkan. Jika dipahami dengan kata yang lebih mudah, konsumen adalah pengguna paling akhir dari produk perusahaan Anda.

Customer

Customer juga merupakan kata bahasa Inggris yang berarti “pelanggan”. Pelanggan dapat diartikan hampir sama dengan konsumen, namun pelanggan memiliki kecenderungan mengulangi pembelian produk perusahaan Anda. Pelanggan adalah orang atau organisasi yang membeli dan menggunakan produk Anda secara tetap, kontinu, dan/atau berulang kali. Bila diartikan lebih luas lagi, pelanggan adalah orang atau organisasi yang pernah mengakses produk perusahaan Anda, baik berulang kali atau belum.

Penggunaannya dalam Pemasaran

Melihat 2 definisi di atas, tentu Anda akan paham bahwa keduanya tak bisa digunakan sembarangan atau bercampuran. Secara garis besar, Anda dapat menyimpulkan bahwa konsumen belum tentu akan menjadi pelanggan, sedangkan pelanggan sudah pasti menjadi konsumen. Dengan kata lain, konsumen lebih luas daripada pelanggan.

Namun dalam beberapa jenis produk atau layanan, konsumen dan pelanggan benar-benar terpisah penggunaannya. Sebagai contoh, produk makanan kucing yang memiliki konsumen kucing, namun pemilik kucing tersebut yang melakukan transaksi. Sehingga pemilik kucing ini disebut sebagai pelanggan dan bukan konsumen.

Dari situ, Anda akan semakin paham penggunaan keduanya. Untuk penerapan dalam hal pemasaran, akan lebih tepat jika Anda menggunakan kata konsumen atau consumer. Begitu juga saat menyebutkannya untuk keperluan yang lebih luas, seperti target pasar, sasaran iklan, dan sebagainya.

Penggunaannya dalam Customer Service

Sedangkan pelanggan dapat Anda gunakan saat konsumen sudah melakukan pembelian atau transaksi untuk tujuan yang lebih spesifik. Beberapa contohnya adalah menawarkan promo lain yang sedang berlangsung, menanggapi keluhan dan/atau masukan, meningkatkan personalisasi pelanggan, dan sebagainya. Meskipun hal ini bukanlah hal yang mutlak, namun akan jauh lebih baik jika Anda menggunakan istilah yang tepat saat berinteraksi dengan mereka.

Dalam kaitannya dengan customer service atau pelayanan pelanggan, baik consumer maupun customer memiliki prioritas yang sama. Keduanya berhak mendapatkan pelayanan yang berkualitas, baik dari waktu maupun kepuasan mereka. Itulah kenapa bisnis Anda membutuhkan alat atau tools yang mampu mengelola percakapan dari berbagai platform atau aplikasi dengan baik. Mulai dari membalas pesan di Whatsapp, Instagram, hingga menanggapi pesan yang masuk dari fitur live chat. Dengan begitu, Anda akan mampu memberikan respon yang cepat dan tepat.

Consumer dan customer adalah sebagian kecil dari dunia bisnis dan pemasaran. Meskipun begitu, jika Anda sudah menggunakan dan memilih diksi yang tepat, maka proses pemasaran Anda akan semakin terarah. Begitu juga dalam melakukan pendekatan pelayanan. Hal ini dapat menjadi salah satu indikator customer service yang baik. Bicara soal pelayanan pelanggan yang baik, sudahkah Anda menggunakan alat atau teknologi terbaru yang mampu membantu perusahaan Anda mengelola layanan khususnya dalam percakapan? Jika belum, maka sudah saatnya Anda menggunakan Qiscus, platform multichannel dengan berbagai fitur yang mudah digunakan. Mari berdiskusi lebih lanjut mengenai pelayanan pelanggan dan konsumen yang berkualitas dengan Qiscus di sini.

You May Also Like